Friday, January 11, 2013

Berkerudung ala Bentuk Wajah


Dalam berkerudung ada kaidah Islam yang perlu diperhatikan untuk mencapai kesempurnaan beribadah. Alangkah lebih baik jika berkerudung diiringi dengan pemakaian dasar kerudung yang syar'i namun tetap modis dan menyejukkan.
Kerudung sebagai media yang membingkai wajah merupakan titik perhatian utama tampilan seorang muslimah. Mengkonsep sebuah gaya kerudung, tak hanya dibutuhkan keahlian dalam mengkombinasi, menyemat, dan menjalin helai demi helai kain dalam sebuah tatanan.


Melihat fenomena yang berkembang di masyarakat dimana berkerudung sudah lebih biasa dibanding era-era sebelumnya yang sekaligus mengajarkan agar setiap perempuan tetap cantik dan tampil gaya tapi nyaman saat berkerudung. Dengan alasan demikian, maka penulis mencoba untuk memberikan tips praktis bagi kaum muslimah untuk berkerudung agar memiliki penampilan gaya dan serasi sebagai berikut :

1. KENALI BENTUK MUKA


Setiap individu dianugerahi bentuk muka yang berbeda satu sama lain dan masing-masing memiliki kelebihan. Dan dengan lebih mengenalinya anda akan semakin mudah menentukan kerudung yang sesuai.

a. Bentuk Muka Oval 
  

b. Bentuk Muka Bulat



c. Bentuk Muka Kotak

 

d. Bentuk Muka Segitiga



e. Bentuk Muka Panjang




2. Temukan bentuk wajah Anda, dan pahami kriteria yang diperlukan dibawah ini :

1. Bentuk Muka Oval

Bagi Anda yang berwajah oval, Anda bebas menggunakan berbagai macam style jilbab. Tinggal Anda padukan saja mana yang pas dengan warna kulit dan baju Anda. Sekejap Anda akan menjadi lebih anggun dan manis.


- Pilih ciput lentur ber-pet sedikit lebih dari lebar dahi.
- Kerudung dasar diterapkan dengan kosentrasi sematan di belakang tengkuk, lalu ditarik dan disematkan di kiri dan kanan telinga, kemudian disilangkan menutup leher.
- Hiasan kerudung dipusatkan di bagian sisi bawah telinga

2. Bentuk Muka Bulat


Pemilik wajah bulat harus cermat dan tepat memilih jenis jilbab yang akan dikenakan, karena jika salah pilih jilbab jadinya wajah Anda akan terlihat kembung dan gemuk. Untuk Anda yang memiliki wajah bulat, siasati jilbab dengan undercaps (Topi) yang mudah ditemukan di pasaran biasanya jilbab instan / langsungan sudah dilengkapi topi.
Ekor kuda rambut Anda jika panjang, kemudian gunakan undercaps, jangan dicepol atau dikonde karena akan memberikan kesan kepala Anda bulat. Ikat jilbab, kemudian di bagian pipi bisa ditarik sampai separuh bagian pipi tertutup. Pastikan juga Anda kerasa nyaman dan tidak sesak ya. Berikutnya Anda bisa memasukkan sisa jilbab atau menghiasnya dengan bros.
Rekomendasi pemakai jilbab bagi yang berwajah bulat adalah : Jilbab Langsungan / Instan atau bisa diganti dengan memakai dalaman yang bertopi jika memakai jilbab segitiga atau jilbab panjang.

- Pilih ciput lentur ber-pet yang kedua sisinya jatuh di bawah tulang pipi.
- Kerudung dasar diterapkan dengan kosentrasi sematan di bawah dagu.
- Hiasan kerudung dipusatkan di bagian belakang kepala, agak ke posisi puncak.

3. Bentuk Muka Kotak / Persegi


Untuk Anda yang berwajah persegi/kotak sebaiknya gunakan jilbab rounded shape yang akan membingkai wajah menjadi lebih lembut dan menghilangkan garis-garis tajamnya. Hindari menggunakan warna-warna keras dan menyolok. Gunakan warna soft atau layer sehingga wajah terlihat lebih full. Rekomendasi Jilbab : Jilbab Paris atau Jilbab Segi Empat dengan dalaman biasa tanpa cepol / konde

- Pilih ciput dengan pet lebar dan lentur sehingga bagian atas wajah dapat berbentuk luwes, tidak kaku
- Kerudung dasar diaplikasikan dengan kosentrasi sematan di bawah dagu.
- Aplikasi kerudung dikomposisikan asimetris untuk memberi kesan lebih luwes. 

4. Bentuk Muka Segitiga

- Pilih ciput lentur ber-pet yang sedikit lebih kecil dari lebar dahi
- Kerudung dasar diterapkan dengan kosentrasi sematan di belakang tengkuk, lalu ditarik dan disematkan di kiri dan kanan telinga, kemudian disilangkan menutup leher.
- Hiasan kerudung dipusatkan di bagian sisi bawah telinga.

5. Bentuk Muka Lonjong atau Panjang 

Untuk Anda yang berwajah lonjong atau panjang, Turkish style adalah yang paling pas dikenakan, karena akan memberikan kesan penuh dan lebih padat bagi wajah yang panjang. Anda boleh menggelung rambut Anda agar bentuk kepala Anda lebih bagus dan seimbang dengan wajah. Rekomendasi Jilbab :  Jilbab segitiga dengan dalaman (Ciput) bercepol / konde.

No comments:

Post a Comment